Sharing

Senin, 10 September 2012

Tugas Rumah 1 IMK (Interaksi Manusia dan Komputer)

"Super Express"

Pada kesempatan kali ini, saya akan menceritakan apa yang akan saya buat untuk beberapa tahun kedepan. Okey, untuk beberapa tahun kedepan saya ingin menciptakan terobosan baru berupa sistem dan alat yang berhubungan dengan pengiriman dan penerimaan barang yang di namakan Super Express. Super Express memiliki artian sangat kilat dalam pengiriman barang dan tidak memakan banyak waktu dalam proses mengirim dan menerima, barang akan sampai di tangan customer pada hari itu juga tidak tergantung pada jarak atau aksesnya. Adapun penjelasannya sebagai berikut :

Apa yang dimaksud dengan Super Express ?
Super Express adalah suatu sistem atau alat yang digunakan di dalam pengiriman dan penerimaan barang tanpa harus membuang banyak waktu ataupun tenanga untuk menyampaikan barang tersebut hingga sampai di tangan customer. Cukup dengan menginputkan alamat tujuan dan memasukan barang yang telah dipesannya melalui selang transparan berukuran raksasa yang telah terhubung di setiap rumah - rumah customer maka tidak perlu buang waktu barang tersebut akan langsung sampai di tangan pelanggan, jika barang tersebut telah diterima maka Box Post yang terdapat di rumah mereka akan memberikan signal ke kantor pusat dengan di tandai lampu lednya akan menyala.

Mengapa membuat Super Express?
Saya membuat Super Express ini terinspirasi dari lambatnya proses pengiriman barang kepada customer, apalagi pada saat libur sering terjadi overload dalam pengiriman dan itu sangat memakan waktu yang relatif lama. Disini saya ingin meminimalisir kendala tersebut agar para customer tidak perlu mengeluh karena adanya keterlambatan dalam pengiriman barang yang customer pesan, karena mungkin saja customer memang memerlukan barang tersebut dalam waktu dekat.

Siapa targer Super Express?
Tentunya target masyarakat, perusahaan dan juga developer pemasok barang - barang. Karena setahu saya, kantor pengiriman barang selalu menerima pengiriman dalam setiap harinya.

Dimana akan dibuat Super Express?
Tentunya di seluruh wilayah Indonesia, terutama di pulau Jawa dikarenakan banyaknya masyarakat dan perusahaan yang memerlukan pasokan barang - barang dari developer dan memerlukan dalam waktu yang dekat. Dengan adanya Super Express perusahaan tidak perlu khawatir dengan keterlambatan datangnya barang - barang tersebut, karena pada saat hari itu juga barang tersebut dusah bisa di terima.

Kapan akan dibuat Super Express?
Beberapa tahun kedepan namun belum bisa dipastikan, karena harus melihat apakah fasilitas mendukung, lahan yang digunakan tersedia atau tidak dan perijinan yang mendukung untuk menanam saluran raksasa berupa selang transparan yang diapisi oleh kabel optik (kabel bawah tanah) yang dilengkapi dengan mesin berdaya turbo yang nantinya mesin tersebut memiliki daya hisap yang kuat untuk mengirimkan barang - barang tersebut dengan kecepatan yang super express.

Bagaimana cara pembuatan Super Express?
Super Express dibuat dengan menggunakan selang transparan raksasa yang dilapisi oleh kabel optik dan dilengkapi oleh mesin berdaya turbo yang memiliki daya hisap yang tinggi agar barang - barang tersebut dapat di kirimkan dengan waktu yang super express untuk sampai di rumah - rumah customer atupun perusahaan - perusahaan dan di setiap rumah ataupun perusahaan di tanamkan juga Box Post untuk menerima barang - barang tersebut dengan ukuran yang di kondisikan, dan jika barang tersebut tekah sampau dan di terima secara otomatis Box Post tersebut akan mengirimkan signal ke kantor pusat sebagai laporan bahwa barang telah di terima dengan ditandai nyalanya lampu led di Box Post tersebut.

Sekian penjelasan tentang Super Express, sebuah sistem dan juga alat yang saya bayangkan untuk masa depan dengan tujuan untuk memajukan teknologi bangsa. Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar